Andi Rachman: Siap Terima Hasil Pilkada Serentak Ini

Andi-Rachman-Nyoblos-di-TPS-21.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman yang saat ini maju sebagai petahana mengatakan bahwa dirinya dan calon Wakilnya, Suyatno siap menerima hasil apapun termasuk tidak terpilih duduk memimpin Riau selama lima tahun kedepan.

"Apapun hasilnya kita siap menerima hasil dari Pilkada serentak ini," katanya di TPS Jalan Pinang, Kelurahan Wonerejo Kecamatan Marpoyan Damai, Rabu, 27 Juni 2018.

Meskipun demikian, Menurut Andi Rachman, usahanya untuk meyakinkan masyarakat agar memilih dirinya kembali untuk maju sudah dilakukan dengan maksimal.



"Kita sudah berusaha maksimal. Empat bulan kampanye saya kemarin lebih di 430 titik di seluruh Riau sudah saya kunjungi. Begitu juga dengan Pak Suyatno yang sudah mengunjungi 211 titik lebih," tegasnya.

"Kita juga sudah usaha dan tak henti-hentinya berdoa dan menyerahkannya ke Allah. Kita sebagai paslon ini hanya menjalankan tugas-tugas kita," imbuhnya.

Baca Juga Andi Rachman Mencoblos di TPS Becek dan Berlumpur

Juga termasuk memikirkan pasangan terkuat mana yang akan mampu menyingkirkan ambisinya melanjutkan dan mewujudkan visi Riau 2020 yang hanya tinggal dua tahun lagi.

"Termasuk saya tidak memikirkan pasangan mana yang terkuat. Apa tugas paslon itu, ya itu yang saya kerjakan, laksanakan termasuk tim. Jadi itu saja," tutupnya.