Hardianto Resmi Dicopot Dari Keanggotaan DPRD Riau

Calon-Wakil-Gubernur-Riau-Hardianto.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/HASBULLAH TANJUNG)

LAPORAN: HASBULLAH TANJUNG

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Calon Wakil Gubernur Riau nomor urut 2 Hardianto secara resmi dicopot keanggotaannya di lembaga legislatif DPRD Riau periode 2014-2019 dalam Paripurna yang digelar Senin, 4 Juni 2018.

Dalam rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Riau Septina Primawati ini, juga disebutkan bahwa posisi yang ditinggalkan oleh Hardianto akan digantikan oleh Husni Thamrin.

"Berdasarkan surat dari Fraksi Gerindra Sejahtera, posisi saudara Hardianto akan digantikan oleh Husni Thamrin," ujar Septina yang didampingi Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldy Jusman dan Kordias Pasaribu.

Lebih lanjut, mewakili segenap anggota DPRD Riau, Septina mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Sekretaris DPD Gerindra Riau tersebut atas segala pengabdian beliau selama ini.


"Terimakasih atas jasa saudara selama ini dalam mengabdi untuk masyarakat Riau," tambahnya.

Sementara itu, Ketua Fraksi Gerindra Sejahtera Husni Thamrin yang juga menggantikan Hardianto, mengatakan meski dirinya sudah menggantikan Hardianto di komisi, namun untuk Pengganti Antar Waktu (PAW) belum selesai.

"Untuk PAW, kita masih akan tunggu surat dari DPP, kita tidak berani mengintervensi pusat," singkatnya.

Sedangkan untuk jabatan Hardianto yang sebelumnya merupakan Ketua Komisi IV, Husni Thamrin mengaku akan merundingkan hal tersebut dengan internal komisi.

"Kita kan harus pakai musyawarah mufakat juga," tutupnya.