Begini Pembagian Biaya Transportasi Embarkasi Haji Antara Riau

ilustrasi-haji-dan-umrah.jpg
(internet)

LAPORAN: HASBULLAH TANJUNG

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Biaya transportasi calon jemaah haji pada 2019 mendatang akan ditanggung penuh oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Riau.

Hal tersebut disampaikan oleh Mantan Ketua Pansus Perda Transportasi Haji Riau, Husaimi Hamidi saat dijumpai di ruangannya, Kamis, 3 Mei 2018.

"Biaya transportasi Pekanbaru-Batam dan sebaliknya ditanggung penuh Pemprov Riau," ungkap Politisi PPP ini.

Dikatakan Hamidi, Pemprov Riau juga akan menanggung biaya jemaah selama berada di asrama embarkasi haji Antara, termasuk biaya penerbangan Pekanbaru-Batam dan sebaliknya.


"Sudah kita anggarkan di APBD Riau 2018, saya lupa angka pastinya, namun yang pasti sudah saya anggarkan," tambah Husaimi.

Sedangkan untuk transportasi dari kabupaten menuju ke Pekanbaru dan sebaliknya, menjadi tanggungan kabupaten dan kota masing-masing jemaah.

"Itu sudah kita tegaskan di Perda, sehingga kita tidak ada salah penafsiran nantinya, biaya transportasinya ditanggung masing-masing daerah. Selama di asrama, kemudian transportasi dari Pekanbaru ke Batam, atau sebaliknya, ditanggung oleh provinsi," jelasnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id