RIAU ONLINE, PEKANBARU – Wajah-wajah bahagia 62 mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Lancang Kuning (FH Unilak) terpancar jelas. Sejak pagi hari mahasiswa telah hadir dengan berpakaian rapi untuk menghadiri acara yudisium sarjana hukum, Fakultas Hukum periode 56, yang dilaksanakan di Gedung Utama Fakultas Hukum, Kamis, 19 April 2018.
Hadir dalam yudisium Rektor Unilak yang diwakili oleh Wakil Rektor II Erminasari, Dekan Fakultas Hukum Iriansyah, Wakil Dekan I Suhendro, Wakil Dekan II Sandra Dewi, Wakil Dekan III Fahmi, Ketua Prodi, dosen serta ikatan alumni.
Dekan Hukum Fakultas Hukum Iriansyah, melalui sambutannya berharap kepada seluruh peserta yudisium yang telah menjadi alumni agar dapat menerapkan ilmu yang diperoleh secara Konsisten.
"Melalui acara ini kami juga memberikan apresiasi kepada alumni terutama yang baru di yudisium. Kedepannya semoga para alumni untuk terus menjaga tali silaturahmi baik antar sesama alumni dan para dosen serta dapat ikut peran dalam membesarkan nama Unilak ini," sambungnya.
Wakil Rektor II Erminasari dalam sambutannya juga menyampaikan ucapan selamat atas nama seluruh civitas akademika Unilak kepada lulusan atas keberhasilannya menyelesaikan studi.
Menurutnya, kegiatan yudisium ini dapat menjadi indikator bahwa mahasiswa telah menyelesaikan pendidikan formal jenjang sarjana Fakultas Hukum, dalam segala bentuk evaluasi di dalamnya.
"Kami sampaikan penghargaan dan terimakasih kepada seluruh dosen, staf administrasi dan karyawan Unilak atas segala kerjasama, keikhlasan dan kesungguhannya dalam mendidik mahasiswanya," ujarnya.
Ia juga berharap agar para lulusan dapat berpikir secara sinergis, sehingga mampu mengembangkan strategis yang efektif untuk mewujudkan visi dan misi langkah hidup menuju masa depan yang lebih baik. Dan mengingatkan lulusan agar tetap menjaga nama baik Unilak, dan dalam berkarya akan selalu menjunjung nilai yang baik.
Fakultas hukum juga memberikan penghargaan kepada Pemuncak yudisium yang diberikan oleh Wakil Dekan III Fahmi kepada Wena Putri dengan IPK 3,43. Berbagai hiburan juga diisi dengan penampilan dari mahasiswa berupa kesenian tarian melayu, paduan suara dan silat.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id