Program LE-HA Rp 1 M Per Desa, Wahid: Sangat Mungkin

Lukman-Eddy-dan-Hardianto-menandatangai-Kontrak-Politik.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/HASBULLAH TANJUNG)

Laporan: Hasbullah Tanjung

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Wakil Ketua Tim Koalisi Paslon Nomor urut 2 Abdul Wahid, meminta masyarakat Riau untuk tidak meragukan komitmen Lukman Eddy- Hardianto dalam merealisasikan program Rp 1 miliar per desa per tahun.

"Sangat masuk akal kok, dan sangat mungkin direalisasikan, jadi nggak usah ragulah," ungkap Politisi PKB ini, Jumat, 30 Maret 2018.

Dijelaskan anggota Komisi IV ini, jumlah desa di Riau ada sekitar 1800an, jadi apabila dikalikan Rp1 miliar, hanya sekitar Rp 1,8 triliun, cukup mungkin untuk diambil dari APBD.

"Kita membutuhkan sekitar Rp1,8 triliun saja karena ada 1800-an desa di Riau ini. Dana segitu bisa kita dapatkan mengingat APBD Riau yang setiap tahunnya mencapai Rp 10 Triliun lebih," katanya. Setiap tahun APBD Riau ini di atas Rp10 triliunan

Apalagi, kata Wahid, berdasarkan pengalaman selama ini, APBD Riau selalu ada Silpa, bahkan pada 2015 lalu, ada Silpa sekitar Rp 3,5 triliun.


"Artinya ada uang sebesar Rp3,5 triliun yang tak tergunakan di tahun 2015," tambahnya.

Selain itu, Wahid mengungkapkan bahwa rencana program Rp 1 miliar per desa sudah diperjuangkan oleh Lukman Eddy sewaktu masih menjabat sebagai menteri di zaman SBY.

"Akhirnya SBY pun mau membuat program Rp1 miliar per desa dan masih berlangsung hingga saat ini," tutupnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id