Bawaslu Riau Minta Tim Dokter Jaga Integritas dan Kode Etik Profesi

Pasangan-Calon-Gubernur-Jalani-Psikotes.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Riau menginginkan setiap tahapan pemeriksaan kesehatan dilakukan secara adil tanpa diskriminasi kepada calon Gubernur, Wakil Gubernur dan calon Bupati-Wakil Bupati Inderagiri Hilir.

Empat pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Riau serta tiga pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Inhil, menjalani tes kesehatan selama dua hari, mulai hari ini, Jumat, 12 Januari 2018, hingga esok hari, Sabtu, 13 Januari 2018. 

"Kami selalu sampaikan kepada tim dokter kesehatan ini agar bekerja profesional, mandiri dan integritas. Artinya, sekarang ini sudah masuk penyelenggara Pemilu," kata Komisioner Bawaslu Riau, Neil Antariksa, di lantai dasar gedung utama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad, Jumat, 12 Januari 2018.

Baca Juga: 

Andi Rachman Ajak Calon Lain Foto Bersama Jelang Tes Kesehatan

Ada Tes Narkoba Oleh BNN Di Pemeriksaan Kesehatan Gubernur-Wagub Riau

Menurutnya, harapan itu ada karena dalam tahapan ini bukan lagi masuk tanggung jawab mereka dam seutuhnya menjadi wewenang tim bertugas.


"Itu karena kita memang tak bisa masuk secara teknis proses pemeriksaan. Karena itu, dokterlah lebih tahu. Kami selalu sampaikan kepada tim dokter kesehatan ini agar bekerja profesional, mandiri dan integritas," jelasnya.

Jika itu tidak dilakukan oleh tim, Neil memastikan, tidak hanya kode etik dokter sudah dilanggar. Jauh dari itu kode etik penyelenggaraan pemilihan umum.

"Karena mereka itu sudah terikat dalam kode etik penyelenggara pemilu. Saya menilai disamping terikat dengan kode etik penyelenggara, juga mereka terikat dengan kode etik kedokteran," tutupnya.

Pantauan RIAUONLINE.CO.ID, pukul 07.00 WIB, paslon satu per satu mulai mendatangi gedung utama RSUD Arifin Achmad. Mereka direncanakan akan menjalani serangkaian kegiatan seperti tes psikologi dan psikiatri.

Klik Juga: 

Survei LKPI, Jika Pemilihan Gubernur Riau Hari Ini, Syamsuar Pemenangnya

Warganet Ramai-Ramai Pastikan Tak Pilih Andi Rachman Usai Didukung PDIP Di Pilgubri 2018

Calon Gubernur Riau petahana, Arsyadjuliandi Rachman dan Wakilnya, Suyatno, tampak siap mengikuti serangkaian tes kesehatan berlangsung.

"Ayo foto-foto, ada rekan wartawan itu," kata Andi Rachman kepada Suyatno di lantai dasar.

Calon sudah datang kemudian diarahkan menuju ruangan Royal 513 lantai 5 RSUD Arifin Achmad untuk menjalani pemeriksaan psikologi.

Kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan psikiatri di ruangan super VVIP lantai 3 dan 4. Hingga berita ini diturunkan, aktifitas masih tetap berjalan dan berakhir hingga pukul 11.30 WIB.