Inilah Titik-titik Razia Akan Dilakukan Polantas Selama 14 Hari di Pekanbaru

Razia-Tilang.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ZUHDY FEBRIYANTO)

Laporan : AHMAD JAILANI 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Bagi Anda pengendara kendaraan roda dua, empat dan lebih, berhati-hati dan waspadalah saat berkendaraan. 

Polisi hingga 14 hari ke depan menggelar razia diberi nama Operasi Zebra 2017 dengan menyasar para pengendara yang tak membawa surat-surat kendaraan dan kelengkapan berkendara lainnya. 

Operasi Zebra 2017 dengan sandi Operasi Zebra Siak 2017 ini mulai digelar hari ini, Rabu, 1 November 2017 hingga dua pekan ke depan, 14 November 2017. 

Baca Juga: 

Tak Mau Tunjukkan Surat Tugas Razia, Polisi-TNI Nyaris Bentrok

Jangan Takut Saat Polisi Gelar Razia. Ini Ciri-Cirinya

Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, Kompol Rinaldo Aser, menjelaskan, sasaran dalam operasi ini segala bentuk pelanggaran lalu lintas.

"Kita akan menindak pelanggaran kasat mata, seperti tidak pakai helm, tidak melengkapi atribut motor seperti spion, plat nomor, termasuk menggunakan knalpot racing serta tidak melengkapi surat-surat kendaraan," ujar Rinaldo.

Sasarran Operasi Zebra Siak 2017

Operasi Zebra Siak 2017 ini secara rutin akan menggelar razia selama 14 hari di beberapa titik di ruas jalan dalam Kota Pekanbaru dengan waktu yang belum ditentukan kapan digelar. 

Berikut titik-titik razia akan dilangsungkan oleh Polantas Polresta Pekanbaru: 



Klik Juga: 

(Video) Tak Tunjukkan Surat Perintah Razia, Pengendara-Kasat Lantas Adu Mulut

Siap-Siap! 1 November Dimulai Operasi Zebra 2017

1. Jl. Yosudarso km.22 Rumbai Pekanbaru

2. Jl. Sudirman jalur timur Pekanbaru

3. Jl. H.R Soebrantas jalur selatan dekat RSJ Tampan

4. Jl. Arifin Ahmad dekat PT Sempoerna

5. Persimpangan Jl. S.Hatta/Jl. T. Tambusai (SKA)

6. Persimpangan Jl. S.Hatta/Jl. Durian

7. Jl. Naga Sakti Stadion Utama Riau

8. Jl. Diponegoro Pekanbaru

9. Jl. Sisingamangaraja

10. Jl. Adi Sucipto depan RM Melayu

11. Jl. Yus Sudarso depan Stadion Rumbai

12. Jl. Ahmad Yani depan RS Santq Maria

13. Jl. Sudirman depan Ramayana

14. Jl. T. Tambusai depan Pasar Cik Puan

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id