Diiringi Kompang, HM Harris dan Lukman Edy Mendaftar Bacalon Gubri ke Nasdem

HM-Haris-daftar-Cagub.jpg
(ISTIMEWA)

RIAU ONLINE - Bupati Pelalawan HM Harris mendaftar sebagai bakal calon (Bacalon) Gubernur Riau ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Riau. HM Harris datang didampingi puluhan pendukungnya ke kantor DPW Nasdem Riau, Jl Diponegoro, Pekanbaru, Sabtu, 10 Juni 2017.

Ketua Tim Verifikasi Pilkada DPW Nasdem Riau Fuady Noor, didampingi sekretaris tim Fitra Asrirama dan pengurus partai menyambut kedatangan HM Harris diiringi alat musik kompang.

Dalam sambutannya, Ketua DPD Golkar Pelalawan ini mengatakan siap mengikuti kompetisi pemilihan kepala daerah. Harris mengungkapkan program yang akan dilaksanakannya adalah membenahi infrastruktur seperti ketersediaan energi, industri, jalan dan pendidikan. Harris mengaku sudah mensosialisasikan rencana pembangunannya saat berkunjung ke berbagai daerah.

Baca Juga: Syamsuar Berlabuh di Partai Nasdem Untuk Maju dalam Pilgubri 2018

“Kami sudah membangun kawasan Teknopolitan di Langgam. Ini salah satu wujud perhatian Pemerintah Kabupaten Pelalawan dalam membangun sarana industri perkebunan,” kata Harris.

Anggota DPR RI Lukman Edy juga mendaftar sebagai bakal calon Gubernur Riau hari ini. Lukman didampingi Ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid mendatangi kantor DPW Nasdem Riau bersama tim pendukungnya.



“Saya prihatin dengan kondisi masyarakat Riau saat ini. Pengangguran dan kesulitan ekonomi menjadi persoalan serius yang harus diatasi. Oleh sebab itu, saya bertekad memperbaiki keadaan ini dengan maju sebagai bakal calon Gubernur Riau,” kata mantan Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal ini.

Sebelumnya, Bupati Siak Syamsuar sudah mendaftar sebagai bacalon Gubernur Riau ke DPW Nasdem Riau, Kamis, 8 Juni 2017. Syamsuar menyatakan kesiapannya ikut kompetisi demokrasi daerah bersama Nasdem dan partai pendukung lain.

Klik Juga: Ibrahim Ali, Wakil Bupati Kampar Ini Nyatakan Siap Maju Pilgubri 2018

Sekretaris Tim Verifikasi Pilkada DPW Nasdem Riau Fitra Asrirama mengatakan kedatangan bakal calon kepala daerah dan rombongan ke Nasdem adalah suatu kehormatan bagi partai restorasi itu. Hal ini menunjukkan kepercayaan masyarakat cukup tinggi kepada Nasdem.

Menurut Fitra, pendaftaran pilkada dibuka mulai 7 Juni hingga 15 Juli 2017. Selain membuka pendaftaran bakal calon Gubernur Riau dan Wakil Gubernur Riau, Nasdem Riau juga menerima pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hilir.

“Setelah mendaftar, tim akan memeriksa berkas, pendalaman visi misi. Para bacalon juga akan disurvey lembaga independen. Tujuannya untuk mengetahui dukungan masyarakat terhadap figur bacalon,” kata Fitra, melalui siaran pers yang diterima RIAUONLINE.CO.ID, Sabtu, 10 Juni 2017.

Fitra mengungkapkan dalam pilkada serentak 2015 dan 2017 lalu, Nasdem berhasil memenangkan 8 kepala daerah dari 11 pemilihan bupati dan wali kota se-Riau. Nasdem bertekad memenangkan 2 pilkada 2018, yakni pemilihan Gubernur Riau dan Bupati Indragiri Hilir.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline