Polisi Sebut Kejahatan Menurun Pada 10 Hari Ramadan

Ekspos-Polres1.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Langkah cepat Polresta Pekanbaru untuk menekan angka kejahatan di wilayahnya terbukti ampuh terutama di awal-awal Ramadan 1438 H ini.

Jika dibandingkan dengan tahun lalu, tingkat keberhasilan Polisi dalam menekan angka kejahatan meningkat pesat hingga 57,7 persen.

"Ini semua karena Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Susanto telah menginstruksikan kepada seluruh jajarannya untuk membentuk satuan tugas tertentu," kata Wakil Kepala Polisi Polresta Pekanbaru, AKBP Edy Sumardi, Kamis, 8 Juni 2017.

Baca Juga: Angkut Kayu Tak Berizin, Dua Pemuda Asal Pekanbaru Diamankan di Kuansing

Polresta membuat satuan tugas khusus yang terdiri dari Polisi Samapta Bhayangkara (Sabhara) serta menggandeng Satuan Reserse dan Kriminal (Sat Reserse) hingga sampai ke Polsek-polsek.


Polisi terlatih ini melakukan pemetaan di daerah rawan pencurian kendaraan bermotor (ranmor) dan lokasi pencurian dengan kekerasan (curas). "Wilayah rawan itu seperti di Kecamatan Tampan, Bukit Raya, Payung Sekaki dan Rumbai," imbuhnya.

Program lainnya seperti polisi selalu hadir di tengah masyarakat (Polsehat), dimana mereka menggelar dan menurunkan kekuatan penuh sampai ke daerah-daerah yang rawan dengan melakukan penjagaan patroli sekaligus penangkapan terhadap pelaku yang melakukan aksi tindak kejahatan.

Klik Juga: Brigadir Tewas di Tangan Polisi Usai Sempat Kabur Bawa Sabu dan Happy Five

"Di Tahun 2016 silam kejahatan yang terjadi selama 10 hari bulan puasa sebanyak 72 kasus atau laporan. Sementara pengungkapannya sebanyak 38 kasus dengan 43 tersangka," tegasnya.

"Sedangkan di tahun 2017 ini telah terjadi 52 laporan, dengan penurunan kasus selama 10 hari pertama Ramadhan dengan pengungkapan sebanyak 30 kasus dengan tersangkanya sebanyak 32 orang. Ini semua terbukti ada peningkatan sebesar 57.7 persen tingkat keberhasilan yang dilakukan hasil perbandingan dari tahun 2016-2017," tutupnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline