RIAU ONLINE, PEKANBARU - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman mengingatkan kepada Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kampar yang baru saja dilantik untuk menepati janjinya semasa berkampanye.
Hal itu merupakan tugas dan tanggung jawab yang harus ditepati setelah mereka mutlak terpilih untuk menjadi pemimpin di daerahnya masing-masing.
"Wujudkanlah visi dan misi yang telah saudara sampaikan dan janjikan kepada masyarakat pada saat Pilkada Serentak yang lalu dan penuhi harapan masyarakat kita," katanya di Gedung Daerah, Senin, 22 Mei 2017.
Tambahnya, sebelum janji manis itu dipenuhi, agar tampak dangan jelas, haruslah dapat diabadikan dalam dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten yang sudah disinergikan dengan RPJMD Provinsi dan RPJM Nasional.
Baca Juga: Usai Dilantik, Firdaus Janji Tuntaskan Masalah di Pekanbaru dalam Tiga Bulan
Jika sudah, barulah para pemimpin daerah itu dapat dengan leluasa melaksanakan apa yang pernah mereka utarakan sebelumnya.
Selainitu, Andi Rachman mengingatkan kembali bahwa tugas dan tanggung jawab yang diberikan kepada mereka sangat penting, untuk itu disetiap pekerjaan yang dilakukan harus melibatkan seluruh pihak.
"Saya mengharapkan semua unsur dan komponen penyelenggara daerah untuk mendukung pemimpin kita yang baru ini," imbuhnya.
"Kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati terpilih, serta Walikota dan Wakil Walikota terpilih dengan mengedepankan kebersamaan, persatuan dan kesatuan. Serta agarnya dapat menciptakan kondisi dan suasana yang kondusif di daerah Kabupaten ataupun Kota Saudara," tutupnya.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline