Wah, Ada Darah Padang dan Makassar di Tubuh Perdana Menteri Tampan Ini

Perdana-Menteri-Kanada-Justin-Trudeau1.jpg
(REUTERS)

RIAU ONLINE - Justin Trudeau, Perdana Menteri Kanada menawan yang menarik perhatian masyarakat, terutama kaum hawa. Tidak hanya muda, Trudeau juga memiliki wajah yang tampan.

Daya tarik ayah dari tiga anak ini bahkan mampu membius netizen Indonesia. Pesonanya semakin bersinar ketika netizen Indonesia mengetahui bahwa ternyata ada darah Indonesia pada Trudeau.

Trudeau adalah putra Pierre Elliot Trudeau-Margaret Sinclair. Lahir di Ottawa, Kanada, pada 25 Desember 1971 sebagai anak pertama dari tiga bersaudara, seperti dilansir dari Kabar Australia.

Berdasarkan garis keturunan keluarganya, Trudeau adalah keturunan Kanada campuran Skotlandia-Prancir. Kakek Trudeau, Charles Emile Trudeau adalah seorang pengusaha, sedangkan kakek dari garis Ibunya, James Sinclair kelahiran Skotlandia yang merupakan mantan Menteri Perikanan Kanada 1952-1957.

Foto Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau muda yang menyebar di media sosial (KABAR AUSTRALIA/YOUTUBE)


Jika ditelusuri dari garid keturunan ibunya, ternyata Trudeau memiliki nenek moyang yang pernah menjadi kolonialis di Singapura, Indonesia, Malaysia. Bahkan, Trudeau memiliki kakek buyut yang lahir di Indonesia.

Ia adalah Thomas Kirkpatrick Bernard, kakek buyut Trudeau dari garis ibu, merupakan keturunan penjelajah Inggris yang lahir di Makassar pada 1891. Thomas baru pindah dari Makassar ke Kanada pada 1906.

Nenek buyut ibu Trudeau, Cornelia Louisa Indvelt juga lahir di Indonesia. Cornelia lahir di Padang, Sumatera Barat pada 1808.

Cornelia adalah anak seorang Belanda yang merupakan penduduk Padang dan menikahi wanita asli Nias. Sayangnya, identitas ibu Cornelia belum diketahui secara pasti.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline