WAKIL Rektor I Universitas Lancang Kuning (Unilak), Dr Junaidi, berfoto bersama dengan Panitia Festival Media Aliansi Jurnalis Independen (Fesmed AJI) 2016, belum lama ini.
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Universitas Lancang Kuning (Unilak) memberi beasiswa pendidikan kepada 10 pemenang juara lomba majalah dinding (Mading) tiga dimensi tingkat SMA/sederajat, digelar pada Festival Media (Fesmed) 2016, Minggu, 20 November 2016 mendatang.
Kesepuluh siswa tersebut akan dibiayai hingga tamat di Universitas Lancang Kuning (Unilak).
"Kami akan memberi beasiswa pendidikan di Unilak kepada pemenang lomba mading. Selain itu, juga akan ada Piala Rektor Unilak," kata Wakil Rektor I, DR Junaidi, MHum, Senin, 14 November 2016, saat acara ramah tamah antara Civitas Academica Unilak dengan Pimpinan Media Cetak dan Online.
Baca Juga: Pemilik Media Online Prancis Ini Akan Berbagi Ilmu dengan Pengelola Media Online di Riau
Dari sejumlah lomba digelar pada Fesmed 2016 di Perpustakaan Wilayah Soeman HS tersebut, Unilak menangani satu lomba yaitu lomba mading untuk tingkat SMA/sederajat di Riau.
"Semoga sekolah-sekolah di Riau banyak berminat ikut menjadi peserta lomba. Peserta tidak dipungut biaya untuk mengikuti lomba ini," kata Ketua Panitia Festival Media 2016, Eko Faizin, dalam rilisnya yang diterima RIAUONLINE.CO.ID.
Keikutsertaan Unilak pada agenda tahunan Hari Ulang Tahun (HUT) Aliansi Jurnalis Independen (AJI) ini tidak hanya itu, Unilak juga meramaikan pameran yang ada di lokasi Fesmed.
Bersama puluhan stand dari AJI-AJI Kota se-Indonesia, perguruan tinggi swasta tersebut akan menunjukkan berbagai kreativitas mahasiswa dan keunggulan yang dimiliki kampusnya.
Sebelumnya, Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Suska, Jurusan Komunikasi FISIP Universitas Riau, Fakultas Komunikasi UIR, dan Fakultas Komunikasi Universitas Abdurrab.
Melihat antusias kalangan perguruan tinggi di Pekanbaru, Ketua AJI Pekanbaru, Fakhrurrodzi, optimistis Fesmed 2016 berjalan sesuai harapan.
"Suksesnya acara ini adalah kesuksesan kita bersama. Karena acara ini adalah acara kita bersama, kalangan media dan stakeholdernya," kata Fakhrurrodzi.
Klik Juga: Festival Media AJI Bertabur Workshop Kekinian Media Online dan Medsos
Festival Media 2016 di Pekanbaru ini istimewa karena pertama di luar Jawa dan dibuat tematik. Tema yang diusung; Media Cerdas, Lestarikan Bumi. Pada Fesmed sebelumnya yang digelar di Kota Bandung, Yogyakarta, Surabaya dan Jakarta, tema yang diangkat sama dengan tema HUT AJI di tahun tersebut.
"Fesmed di Pekanbaru merupakan gelaran ke-5. Fesmed ini dibuat sebagai ajang pertemuan awak media dengan audiensnya. Konsepnya dikemas sangat menghibur namun padat ilmu dan pengetahuan," kata Ketua Panitia Fesmed 2016, Eko Faizin.
Ia menjelaskan, Fesmed juga akan menghadirkan Prabu Revolusi, perwakilan aplikasi berita, seperti UC Browser, Kurio, VOA, Dandhy D Laksono serta pembicara kompeten di bidangnya.
Mereka, tuturnya, akan berbagai ilmu dan pengalaman di bidangnya masing-masing. Jadi jangan lewatkan Fesmed 2016 yang akan digelar 19-20 November 2016 di Perpustakaan Wilayah Soeman HS. Terbuka untuk umum dan gratis," tambah Eko Faizin.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline