RIAU ONLINE, JAKARTA - Percayakah Anda, jika ada rumah yang dibangun tak lebih dari 7 hari dengan 7 pekerja dan tanpa menggunakan kayu, namun kuat serta tahan lama?
Kalau tidak, PT PT Conwood Indonesia, melakukan terobosan tersebut dan bisa dilihat secara langsung di Pabrik Conwood di kawasan industri Jababeka, Cikarang.
“Kami luncurkan Rumah Conwood, merupakan rumah solusi mendukung terwujudnya program 1 juta rumah dicanangkan Presiden Joko Widodo, per-Oktober 2016 tercatat pemerintah telah tercapai 40 persen," kata Presiden Direktur PT Conwood Indonesia, Derek Williamson, dalam pres rilisnya yang diterima RIAUONLINBE.CO.ID, Minggu, 30 Oktober 2016.
Baca Juga: Pecah Pembuluh Darah, Herman Abdullah Dilarikan ke Awal Bross
Derek menjelaskan, lebih dari lima pohon ditebang untuk membangun sebuah rumah sederhana. "Untuk itu, Conwood berinovasi dengan meluncurkan rumah 0 persen kayu, agar program 1 juta rumah terwujud tanpa perlu mengorbankan 5 juta pohon dari hutan Indonesia.”
Rumah Conwood ini, tuturnya, 100 persen bebas asbes, sehingga aman bagi kesehatan penghuninya. Rumah Conwood ditawarkan untuk tipe 36 m2 (6mx6m) dengan harga sekitar Rp 2,4 juta per m2 atau Rp 86 juta per unit.
“Untuk tahun pertama kapasitas produksi 300 unit rumah per bulan, Rumah Conwood ini mulai dibidik pengembang perumahan untuk rakyat dan pengusaha fasilitas perumahan perkebunan," ungkap Commercial Director PT Conwood Indonesia, Rizki Kresno.
Pada acara Satu Rumah Conwood dilakukan tes api dan terbukti Rumah Conwood tidak merambat api, rumah tetap berdiri tegak dengan kokoh. Juga dipamerkan uji atau tes kekuatan, ketahanan memenuhi standar regulasi pemerintah. Cara pengiriman Rumah Conwood, dalam kontainer yang dijamin dapat diterima konsumen dalam keadaan baik.
Selain meluncurkan Rumah Solusi Conwood, juga meresmikan 3 inovasi baru akan mengembangkan dan memproduksi produk Inovatif Conwood.
Di antaranya, Home Solution dengan memproduksi dan mengembangkan Rumah Solusi Conwood serta perlengkapannya (kusen pintu, kusen jendela, dan rangka jendela),
Kemudian, Commercial Solution, yaitu memproduksi dan mengembangkan outdoor furniture untuk kebutuhan Hotel, Restaurant dan Cafe. Terakhir, Industrial Solution, yang diproduksi portable office dapat dipergunakan multifungsi baik sebagai kantor maupun kebutuhan lainya seperti cafe dll. Ini merupakan portable office pertama di Indonesia
Klik Juga: Raih Puluhan Penghargaan, Dirut Berikan Penghargaan ke Karyawan Bank Riaukepri
“Divisi Commercial Solution yang berupa outdoor furniture, saat ini sudah digunakan di beberapa gerai fast food seperti McDonald, KFC, Starbucks, Yoshinoya dan beberapa fasilitas umum lainnya," tuturnya.
Kapasitas produksi terpasang pada Divisi Commercial mencapai 1.000 unit per bulan, dengan target penjualan 800 unit/ bulan”, Ungkap Ruben Pereira, Direktur Operasional PT. Conwood Indonesia. Untuk Industrial Solution saat ini masih dalam tahap pengembangan dan diharapkan menjadi portable office pertama di Indonesia.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline