Hari Ini Ahmad Hijazi Dilantik Sebagai Sekdaprov Riau

Ahmad-Hijazi-Sekdaprov-Riau.jpg
(INTERNET)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Pelaksana Tugas (Plt) Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Riau, Ahmad Hijazi, hari ini, Senin, 1 Agustus 2016, pukul 14.00 WIB, akan dilantik sebagai Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, oleh Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, di Balai Pauh Janggi Gedung Daerah. 

 

"Iya benar, hari ini pelantikan Pak Ahmad Hijazi sebagai Sekdaprov Riau," kata Kasubag Pers Biro Humas Pemprov Riau, Eriadi Fahmi, kepada RIAUONLINE.CO.ID

 

Sebelumnya, kursi orang nomor satu Aparatur Sipil Negara (ASN) di Provinsi Riau, menjadi bahan pergunjingan hampir sembilan bilan ini. Apalagi sejak Zaini Ismail, Sekdaprov di masa Rusli Zainal dan Annas Maamun, tak harmonis komunikasinya dengan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman. 

 

Baca Juga: Demi Tuhan, Mbak, Saya bukan Bandar, Tolong saya, Mbak



 

Puncaknya, keluarnya Surat Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 155 Tahun 2015 dan Surat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 807 tanggal 22 Oktober 2015, yang mencopot Zaini dari posisinya selama ini. 

 

Dalam surat tersebut, juga ditetapkan M Yafiz, Kepala Bappeda Riau ditunjuk sebagai Plt Sekdaprov Riau. Yafiz menjabat Plt Sekdaprov hingga ia pensiun di umur 60 tahun pada 1 Juli 2016 silam

 

Selama satu bulan, Gubernur Andi Rachman, panggilan Arsyadjuliandi Rachman, yang terlebih dahulu dilantik sebagai Gubernur Defenitif, menunjuk Kasiaruddin sebagai Pelaksana Harian dan Pelaksana Tugas Sekdaprov. 

 

Klik Juga: Wow, Sultan Siak Serahkan 13 Juta Gulden untuk Modal Indonesia Merdeka

 

Tugas itu berakhir pada seiring keluarnya Keputusan Presiden (Kepres) No 73/TPA 2016, tertanggal 20 Juli 2016. Kutipan dan salinan Keppres itu berisikan tentang Pengangkatan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan Pemerintah Provinsi Riau telah diserahkan Setkab ke Mendagri.

 


Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline