Ini Kriteria Ideal Kandidat Wakil Gubernur Riau Menurut Pengamat

Plt-Gubernur-TNI.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ZUHDY)

 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Dilantiknya Arsyadjuliandi Rachman sebagai penjabat Gubernur Riau defenitif, membuat nya harus segera menunjuk dan memilih satu orang yang menjadi pendampingnya sebagai wakil gubernur Riau hingga tahun 2018 mendatang.

 

Pengamat Hukum Tata Negara, Dr Mexsasai Indra menuturkan bahwa Riau tak memiliki kekurangan tokoh masyarakat dan tokoh politik yang mampu dan layak mendampingi Andi Rachman.

 

"Kita melihat bahwa kita tak kekurangan tokoh yang memiliki kualitas kepemimpinan yang baik untuk mendampingi Pak Andi sebagai wakil gubernur Riau hingga berakhirnya masa jabatannya dua tahun mendatang," ujar Mexsasai, Rabu (25/5/2016).

BACA JUGA: Pesan Pengamat Hukum Tata Negara untuk Gubernur Riau Baru

 

Namun dalam memilih seorang wakil gubernur, Andi harus memperhatikan seluruh kriteria kepemimpinan yang baik yang harus dimiliki calon tersebut. Kriteria yang paling penting menurut Mex adalah kandidat wakil gubernur Riau nantinya adalah harus bersih dari semua sorotan permasalahan hukum.


 

"Yang paling penting itu dia harus bersih dari dugaan dan sangkaan masalah hukum. Yang lainnya adalah kandidat tersebut harus memiliki latar belakang yang baik sehingga layak menjadi seorang wakil gubernur. Dan yang terakhir harus yang sejalan dan sepemikiran dengan Pak Andi supaya tak ada potensi terjadinya disharmonisasi kepemimpinan hingga periodenya selesai," urai Mex yang merupakan Aalumnus Doktoral Universitas Padjajaran ini.

KLIK JUGA: Inilah Sosok Andi Rachman, dari Saudagar Jadi Gubernur

 

Pengisian jabatan wakil gubernur kata Mexsasai harus dilakukan dalam waktu kurang dari dua pekan, pasalnya dalam aturan perundang-undangan, penunjukan wakil gubernur diberikan waktu selama 14 hari setelah gubernur defenitif dilantik.

 

Kemudian untuk pengisian jabatan politik wakil gubernur ini harus melalui mekanisme pengajuan dari partai pengusung. Golkar adalah satu-satunya partai pengusung pasangan Anas Maamun dan Andi Rachman pada Pilkada lalu. Dan menurutnya di DPD Golkar Riau masih banyak tokoh politik yang berkompeten mendampingi Andi.

LIHAT JUGA: Miliuner Ini Dilantik Jadi Gubernur Riau oleh Jokowi

 

"Pak Andi juga merupakan Ketua DPD Riau yang berwenang menunjuk siapa kandidatnya. Untuk di Golkar sendiri ada nama seperti Erizal Muluk, Ruspan Aman maupun Masnur adalah nama yang bisa dijadikan daftar kandidat. Di luar Golkar sendiri ada nama Ahmad Syah Harrofie dan Intsiawati Ayus yang sudah punya kredibilitas yang baik di masyarakat," paparnya.

 

Lanjutnya,"Penunjukan harus didasarkan pada kecocokan dengan Pak Andi, jangan sampai terjadi pecah kongsi seperti Pak Anas dan Pak Andi pada tahun-tahun awalnya saja sudah terjadi disharmonisasi. Makanya untuk selanjutnya faktor kecocokan itu sangat penting."

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline