Dishub Riau Akan Perbaiki Rambu Lalu Lintas Jalur Mudik

Arus-Lalulintas-di-Mal-SKA.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Dinas Perhubungan Provinsi Riau akan memperbaiki seluruh kelengkapan lalu lintas jalan di seluruh jalan protokol dan jalan lintas yang akan menjadi jalur mudik dan liburan selama bulan puasa mendatang.

 

Perbaikan dilakukan untuk mempermudah pengguna jalan untuk membaca tanda-tanda lalu lintas yang ada di jalan. Karena selama ini Dishub Riau melihat banyak tanda jalan yang sudah rusak dan pudar.

 

"Perbaikan dilakukan juga untuk mencegah kecelakan lalu lintas yang selama ini juga disebabkan karena tak bagusnya tanda jalan baik karena lampu jalan maupun rambu-rambu peringatan," kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Riau, Rahmad Rajim, Selasa (24/5/2016).

BACA JUGA: Jelang Ramadan, Dishub Riau Persiapkan Posko Ramadan

 


Dishub akan terlebih dulu fokus melakukan perbaikan rambu lalu lintas pada jalan lintas penghubung provinsi dan kabupaten. Karena Dishub menginventarisir kelengkapan rambu lalu lintas yang di jalan lintas paling minim.

 

Ratusan titik rawan kecelakaan yang ada di Riau juga akan ia antisipasi lebih supaya tak terjadi lakalantas di titik rawan tersebut.

 

"Ada tiga jalur lintas yang ada dan banyak titik rawan yang ada di ketiga jalan lintas tersebut. Ini akan kita antisipasi. Kita akan mendata jumlah pastinya lagi jumlah titik rawannya," papar rahmad.

KLIK JUGA: Pertamina Diminta Siapkan Stok Gas Elpiji Selama Ramadan

 

Namun Dishub memprediksi lonjakan lalu lintas yang terjadi selama puasa dan lebaran tahun 2016 ini tak signifikan meningkat.

 

"Tahun ini tak terlalu banyak lonjakannya karena faktor ekonomi kita yang masih lesu. Tapi kita akan tetap mengantisipasi segala kemungkinnnya," tandasnya.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline