RIAUONLINE, PEKANBARU – Kebakaran gedung Pasar Modern Ramayana, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru hingga kini belum dapat dijinakkan. Sudah empat jam lamanya petugas berjibaku padamkan api. Namun asap hitam pekat terus mengepul dari celah atap gedung.
Pantauan RIAUONLINE.CO.ID, kobakaran api memang tidak terlihat dari peristiwa kebakaran itu. Hanya kepulan asap hitam terus keluar dari celah bangunan hingga pukul 19.40 Wib.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Kota Pekanbaru, Faisal Hendri menyebutkan, titik api kebakaran di Pasar Ramayan berasal dari Basement bangunan. Namun petugas kesulitan memadamkan api lantaran suasana terlalu gelap dan dikepung asap. (KLIK: Diduga Kebakaran Akibat Konsleting Listrik)
"Api berasal dari Basement bagian tengah," kata Faisal, kepada RIAUONLINE.CO.ID, Selasa (8/12/2015).
Sejauh ini, kata dia, kurang lebih 15 mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Namun belum dapat dipastikan apakah api telah padam atau belum. Sebab asap hitam masih mengepul dari sudut gedung.
Hingga kini suasana masih mencekam. Masyarakat dan pedagang masih memenuhi sekitar lokasi kebakaran.