Ingin Mengungsi? Silakan ke Kediaman Gubernur Riau

Tagana-Pasang-Kasur-di-LAM-RIau.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/FAKHRURRODZI)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Balai Serindit di Gedung Daerah Provinsi Riau, kini tengah ramai. Puluhan orang berbenah menyiapkan Balai Serindit sebagai tempat evakuasi korban asap, Sabtu (24/10/2015).

 

Rencananya Sabtu siang ini, Pelaksana Tugas Gubernur Riau (Plt Gubri), Arsyadjuliandi Rachman, meninjau langsung persiapan dilakukan stafnya. (Baca Juga: Kediaman Plt Gubernur Riau Dibuka untuk Evakuasi Warga

 

Pantauan RIAUONLINE.CO.ID, sekitar 50 lebih karpet merah telah terbentang di atas lantai keramik Balai Serindit. Belasan pelbed juga telah siap digunakan masyarakat yang mengunjungi posko nantinya.

 

Sedangkan 8 unit Air Conditioner telah aktif menyala di dalam ruangan luasnya berkisar 25x13 meter. Sebanyak 6 tabung oksigen juga telah siap di beberapa pojok ruangan ini. Sebuah layar televisi juga tampak di sana.


 

Asisten II Pemprov Riau, Masperi mengatakan, persiapan masih terus dilakukan oleh seluruh tim. "Kita masih terus melakukan mobilisasi perlengkapan yang dibutuhkan di sini. Beberapa telah sampai di sini, beberapa lainnya ada yang sudah di jalan," ujar Masperi, Sabtu (24/10/2015). (Klik Juga: Riska Sampai Batuk Darah Gara-gara Asap

 

Untuk obat-obatannya sendiri dan peralatan medis, jelasnya, Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial telah bekerja sama untuk menyediakan dan mempersiapkannya.

 

"Obat-obatan telah kita mobilisasi sebagian. Tapi sebagian lagi belum karena sebagian tim saya sedang melakukan Posko Mobile yang dilakukan tiap hari sabtu di beberapa titik. Untuk obat-obatan kita lihat masih cukup sampai saat ini," ungkap Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Andra Sjafril ketika mengatur anggotanya dalam memobilisasi perlengkapan ke dalam balai.

 

"Untuk teknisnya sendiri nanti yang jelaskan itu Pak Plt, karena kami hanya bertugas untuk menyiapkan saja. Siang atau sore ini Pak Plt akan tinjau kesiapan kita," tambah Andra. (Lihat Juga: Riau Berasap, LAM: Kita Seperti tak Punya Presiden

 

Dalam balai ini, tampak beberapa orang seperti Kepala Dinas Kehutanan Fadrizal Labay, Kepala BLH Riau Yulwiriati Moesa dan Kepala Biro Humas Pemprov Riau Darusman.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline