Belum Ada Aktivitas Penerbangan Hari Ini

PILOT-BANDARA.jpg
(INTERNET)

 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Aktivitas penerbangan di Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru masih lumpuh akibat asap. Sejauh ini tidak ada satupun pesawat yang bisa mendarat dan terbang di SSK II.

 

Dari 70 penerbangan yang dijadwalkan, menurut Staf Airport Duty Manager Bandara SSK II, sudah ada 63 penerbangan batal terbang. "Sampai pukul 13.30 WIB sudah 63 penerbangan yang dibatalkan. Dari laporan itu ada 46 penerbangan yang telah melaporkan pembatalannya sejak sehari yang lalu," ujar Hasnan, Duty Manager yang bertugas, Kamis (22/10/2015). (KLIK: Mobil Dinas Pemerintah Sudah Boleh Isi BBM di SPBU)

 


Kepada RIAUONLINE.CO.ID, Hasnan menuturkan, kelumpuhan total ini kerap kali terjadi pada Bulan Oktober ini. "Sepengetahuan saya, kelumpuhan total sudah terjadi 5 kali, yaitu pada tanggal 4, 5, 6, 19 dan 21. Mungkin hari ini kembali terjadi kelumpuhan melihat kondisi asap masih pekat dan parah," tutur Hasnan.  (BACA JUGA: Admin Fan Page Info Seputar Presiden Cuma Lulusan SMP)

 

Sampai saat ini, jarak pandang di landasan runaway bandara masih kurang dari 1000 meter. "Sampai Pukul 13.30 WIB jarak pandang masih 700 meter. Ini sudah naik dari sebelumnya yang hanya 300 meter," ungkap Hasnan.

 

Semua maskapai telah membatalkan penerbangannya sampai saat ini. Namun ada 2 maskapai lagi yang belum membatalkan. "Sampai saat ini, maskapai yang masih ada jadwal penerbangan adalah Lion Air dan Batik Air saja. Sementara yang lain telah batal semua," tandas Hasnan.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline