KPU Riau Lelang Jabatan Sekretaris Secara Terbuka

Logo-KPU.jpg
(INTERNET)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau melelang jabatan Sekretaris KPU secara terbuka dan kompetitif. Lelang jabatan ini tahapan pendaftarannya sudah dimulai sejak Selasa (1/9/2015) hingga 15 September 2015 mendatang. 

 

Persiapan lelang jabatan atau dikenal juga dengan Assesment ini dilakukan guna menggantikan almarhum Syahrizal yang meninggal dunia pada 4 April 2015 silam. 

 

“Hari ini kita membuka tahapan seleksi jabatan Sekretaris KPU Riau dengan system terbuka dan kompetitif sesuai dengan peraturan yang ada,” kata Ketua Tim Panitia Seleksi (Pansel), Prof Dr Hj Ellydar Chaidir SH. MHum, didampingi Komisioner KPU merangkap anggota Pansel, Sri Rukmini, Selasa (1/9/2015) sore di Lantai II Gedung KPU Riau. 


 

Aturan ini sesuai dengan UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara dan juga Peratura Menteri PAN-RB Nomor 13 Tahun 2014 tentang Cara Pengisian Jabatan Tinggi Negara. Hal ini juga sesuai Surat Edaran Sekjend KPU RI Nomor: 721/SJ/V/2015.



Pendaftaran dibuka selama 15 hari oleh Tim Pansel, dan syaratnya dibuka untuk seluruh PNS dengan eselon III minimal 2 tahun dan atau pernah menduduki jabatan eselon II.

 

Adapun nama-nama Tim Pansel, selain Ellydar Chaidir selaku Ketua Tim Pansel, Asisten I Setdaprov juga merangkap sebagai Pj Bupati Bengkalis, Ahmadsyah Harrrofie, Sekretaris Pansel, dan tiga anggotanya, amntan Ketua KPU Riau, Tengku Edy Sabli, Ketua KPU RIau kini, Nurhamin, dan Sri Rukmini. 



Pascameninggalnya Syahrizal, jabatan Sekretaris KPU kini dijabat oleh Drs. Kamirin Land M.Si sebagai Pelaksana Tugas (Plt) yang berlaku hingga ditetapkannya Sekretaris Baru yang terpilih secara defenitif pada akhir Oktober mendatang.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline