Jadwal Keberangkatan Haji Pekanbaru Belum Jelas

JAMAAH-HAJI.jpg
(INTERNET)

 

RIAUONLINE, PEKANBARU - Kloter pertama keberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) Provinsi Riau akan tuntas pada Tanggal 25 Agustus mendatang. Namun untuk JCH Kota Pekanbaru, belum dapat dipastikan berada di kloter mana.

 

"Terakhir keberangkatan untuk kloter pertama itu tanggal 25 Agustus. Tapi untuk jamaah Kota Pekanbaru kita belum tahu ada di kloter mana karena kita masih menunggu jadwal dari Kantor Wilayah (Kanwil) Pekanbaru. Seluruh jadwal itu disusun oleh kanwil," ungkap Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kementeria Agama Kota Pekanbaru, Defizon, kepada RIAUONLINE.CO.ID, Selasa, (4/8/2015).

 



Defizon berharap, jamaah Kota Pekanbaru dapat berangkat sebelum tanggal 25 Agustus. "Kita harapkan ya sebelum tanggal 25 Agustus, karena terkahir kan tanggal segitu. Jadi kalau bisa, kita berangkat sebelum tanggal itu," harapnya.

 

(BACA JUGA: Belum Tes Kesehatan dan Meningitis, Silakan ke Dinkes)

 

Defizon menjelaskan, bagi calon jamaah yang ternyata gagal berangkat tahun ini lantaran ada hal yang tidak terduga, maka jadwal keberangkatan dapat ditunda. "Kalau ada jamaah yang sudah melunasi seluruh biaya tapi ada hal-hal yang membuat mereka tidak bisa berangkat, maka mereka bisa menunda keberangkatan. Waktu penundaan ini maksimal dua tahun. Jika dalam dua tahun mendatang ia tidak bisa juga berangkat, maka otomatis namanya sudah tidak ada lagi dan ia harus mendaftar dari awal," jelas Defizon.

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline